Lapas Permisan Turut Serta dalam Pelatihan Penguatan Perspektif Korban Terorisme

    Lapas Permisan Turut Serta dalam Pelatihan Penguatan Perspektif Korban Terorisme

    Jakarta - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan mengirimkan perwakilan 2 ( dua ) Pegawai untuk mengikuti Pelatihan Penguatan Perspektif Korban Terorisme yang bertempat di Hotel Santika BSD City Serpong, Kamis (26/10/2022).

    Dalam rangka peningkatan kompetensi bagi Petugas Pemasyarakatan untuk pembinaan kepada Narapidana kasus terorisme, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang berkerja sama dengan Aliansi Indonesia Damai atau AIDA menyelenggarakan Pelatihan Penguatan Perspektip korban Terorisme.

    Kegiatan ini untuk menggali ilmu dan pemahaman terkait terorisme dan dampaknya bagi kalangan Petugas Lapas dengan materi yang dibutuhkan dalam menangani WBP terorisme. Terdapat 3 (tiga) elemen yang mengikuti kegiatan ini yaitu Mantan Terpidana Kasus  Terorisme, Petugas Lapas sebagai Wali Narapidana Terorisme, dan Korban Terorisme.

    Ilmu dan materi yang diajarkan kali ini tentang memahami perspektif korban, memahami ideologi dan jaringan terorisme, membangun hubungan dengan WBP, silaturahmi dengan korban terorisme, counter ideologi keagamaan dan penguatan wawasan kebangsaan.

    Prof. Sholahudin sebagai Peneliti Pusat Kajian Terorisme dan Konflik Sosial Universitas Indonesia yang selaku narasumber dalam kegiatan ini mengemukakan bahwa sumber dana terorisme sekarang sudah tidak tergantung dari dana luar negeri dan juga target terror sekarang sudah berbeda.

    "Sekarang aksi terror yang dilakukan lebih bersifat musuh jarak dekat dimana targetnya adalah aparat penegak hukum seperti kepolisian, " ungkap Sholahudin.

    Semoga dengan adanya pelatihan Penguatan Perspektif Korban Terorisme ini dapat meningkatkan kapasitas kemampuan dan profesionalisme petugas Lembaga Pemasyarakatan dalam menjalankan fungsi dan tugasnya nanti di Lapas dan juga di masyarakat.

    permisan nusakambangan aida ditjenpas
    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    PK Bapas Nusakambangan Lakukan Registrasi...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Viral Dulu, Hukum Belakangan: Antara Opini Media Sosial dan Fakta Media Massa
    Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Ajak Warga Berpartisipasi Aktif dalam Kamtibmas
    Jelang Nataru Polsek Poto Tano tingkatkan Patroli Dialogis dan Pesan Kamtibmas
    Safari Solat Subuh Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Jalin Kedekatan dengan Masyarakat
    Patroli Biru Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Amankan Wilayah, Jaga Kamtibmas Menjelang Tahun Baru

    Ikuti Kami